Subscribe:

Ads 468x60px

Upload Foto dari HP ke Facebook

Bahasan ini ditujukan terutama bagi sahabat yang menggunakan HP non Blackberry dan iPhone. Untuk Blackberry dan iPhone sudah ada aplikasi Facebook yang memiliki fitur upload foto langsung. Bagi sahabat yang menggunakan HP lainnya bisa menyiasatinya dengan menggunakan aplikasi yang bernama ShoZu. Lebih lanjutnya silakan sahabat ikuti langkah-langkah di bawah ini.
  • Sign Up melalui ShoZu
  • Pilih Merk Handphone sahabat pada menu Dropdown dan pilih Model Handphone seperti pada Gambar 1 dan selanjutnya tekan Continue ..
  • Isikan Username, Password, Konfirmasi Password dan Alamat Email sahabat, lihat Gambar 2.
  • Check list Apakah upload akan di copy ke email atau tidak, Check list juga Sex about you Male or Female, isikan tahun kelahiran sahabat dan Check list juga User agreement seperti Gambar 3 lalu klik Continue ..
  • Isi Nama Negara dan Nomor Handphone sahabat lalu klik Continue .., lihat Gambar 4.
  • Selanjutnya handphone sahabat akan menerima SMS mengenai direct link untuk download langsung dari Handphone sahabat tersebut di "http://www.shozu.com/portal/j/5c84652/316006/javse40.jad"
  • Download Aplikasi dan Install di HP sahabat, lihat Gambar 5.
  • Setting Destination Sites melalui web ShoZu-nya.
    Langkah ini untuk memilih situs-situs dan juga meRegister account yang sahabat miliki di situs tersebut. Selain Facebook sebenarnya masih banyak situs lainnya yang bisa sahabat tambahkan, seperti Picasa, Flickr, Multiply dll. Bisa juga diset sekali upload langsung ke semua account sahabat di situs-situs tersebut. Untuk setting Facebook akan ada link untuk allow aplikasi ShoZu di FB sahabat.
  • Terahir, Aktivasi di HP sahabat, lihat Gambar 6.
Setelah melakukan langkah-lankah di atas maka sahabat bisa mulai langsung upload-upload :D. Pada aplikasi Blackberry atau iPhone, foto dikenali sebagai Mobile Photo dan secara default akan masuk ke dalam folder "Mobile Uploads". Sementara pada aplikasi ini akan dianggap sebagai upload biasa dan foto tersimpan pada folder "ShoZu Photos".

Yah lumayanlah, hitung-hitung sebagai alternatif ;)

Gambar 1

Gambar 2

Gambar 3

Gambar 4

Gambar 5

Gambar 6


by Tiwichan dan Alung

2 comments: